HOMYDAYCARE
Tempat Penitipan Anak Nyaman dan Islami
Profile Homydaycare
Daycare atau tempat penitipan anak adalah salah satu sarana dalam pengasuhan dan pendidikan anak usia dini dengan pola yang menggabungkan antara pengembangan bahasa anak, pengembangan jiwa sosial dan psikomotorik, kemandirian dan keterampilan dalam suasana yang ceria, dengan dilandasi nilai-nilai keislaman. Nilai keislaman dan kemandirian menjadi bagian yang sangat penting untuk ditanamkan sejak dini sebagai pondasi dasar dalam pengembangan kepribadian anak-anak.
Homy Daycare merupakan salah satu daycare di Jakarta untuk membantu tumbuh kembang anak sebagaimana diuraikan diatas. Tempat penitipan anak ini tepatnya berlokasi di Jagakarsa, Jakarta Selatan yang berada di lingkungan dengan suasana nyaman serta aman karena terdapat di dalam perumahan dengan dijaga oleh petugas keamanan selama 24 jam.
Faktor keamanan menjadi salah satu syarat yang wajib dipenuhi oleh sebuah tempat penitipan anak untuk menjamin rasa aman bagi orang tua. Adanya pembimbing dan pengasuh yang berpengalaman yang mempunyai sifat mendidik serta senang kepada anak merupakan faktor yang menentukan bagi pola ajar anak setiap hari. Begitulan gambaran secara singkat tentang homydaycare.
Visi dan Misi
Visi
Membangun karakter anak yang sholeh/ah, mandiri, hidup sehat, disiplin dan ceria.
Misi
– Sebagai sahabat orang tua dalam membimbing anak dengan penuh kasih sayang.
– Memberikan lingkungan yang aman , nyaman dan sesuai dengan kebutuhan tumbuh kembang anak.
– Sebagai sarana tempat pembelajaran ketrampilan, kemandirian, dan nilai-nilai keislaman bagi anak-anak.
Alhamdulillah Homydaycare sudah mendapatkan ijin Penyelenggaraan TPA/Daycare secara resmi dari Sudin Pendidikan Menengah Jakarta Selatan sejak tahun 2014
Our Service
Kekeluargaan
Sistem pengasuhan dan pembelajaran dengan menggunakan prinsip kekeluargaan sehingga anak-anak merasa nyaman dan selalu bergembira
Monitor Tumbuh Kembang
Kurikulum dan pola asuh sesuai dengan masa tumbuh kembang anak dan termonitor setiap waktu yang dapat diketahui orang tua
Cek Kesehatan dan Psikologi
Pengecekan kesehatan, kontrol perkembangan fisik dan mental anak dari dokter umum dan dokter gigi serta konsultasi psikologi secara rutin
Free Trial
1 day free trial bagi member baru agar mendapatkan gambaran tentang homydaycare dan mengetahui kecocokan / kenyamanan bagi anak
Quote
"Ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu. Sesungguhnya mereka diciptakan untuk zamannya, sedangkan kalian diciptakan untuk zaman kalian"
Fasilitas
Full AC
Semua ruangan (ruang belajar, dan ruang tidur anak) dilengkapi dengan AC yang memadai sehingga anak-anak merasa nyaman
CCTV
Di dalam ruangan dan di luar rumah terdapat CCTV yang dapat dipantau oleh ayah bunda via handphone untuk mengontrol kegiatan anak-anak
Security 24 Hours
Homydaycare terletak di dalam komplek yang mempunyai security yang selalu berjaga selama 24 jam, 7 hari seminggu
Permainan Edukatif
Terdapat aneka permaian edukatif yang membantu tumbuh kembang anak sesuai dengan perkembangan usia anak.